Senin, 02 April 2012

Manfaat Laut Bagi Kehidupan

MANFAAT LAUT BAGI KEHIDUPAN
Laut merupakan habitat bagi berbagai bentuk kehidupan hewan dan tumbuhan. Hewan dan tumbuhan laut dapat detemui disetiap tempat yang terkena sinar matahari, baik di permukaan, diperairandangkal, maupun di sepanjang pantai. Hewanlaut dpat hidup dan mendiami setiap tempat di laut dari permukaan hingga bagian paling dalam. Hal itu berbeda dengan tumbuhan laut yang tidak dapat hidup di tempat yang tidak mendapat cahaya dari matahari. Hewan dan tumbuhan yang hidup di laut dibedakan menjadi tiga, yaitu plankton,nekton, dan bentos.
Wilayah pesisir pantai dan laut memiliki peran yang stategis dan penting untuk berbagai macam kegiatan. Wilayah pesisir dan laut merupakan tempat yang memiliki kekayaan sumber daya alam yang sangat melimpah. Bagi penduduk sebuah Negara yang memilki wilayah yang luas, laut menjadi sumber mata pencaharian yang utama dan telah berlangsung berabad-abad lamanya. Selain manfaat alami dari laut yang diperoleh manusia, berbagai kemajuan dan teknologi makin mendorong manusia untuk mengelola sumber daya laut secara bijaksana.
Berbagai manfaat dari laut bagi kehidupan manusia antara lain :
-   sebagai jalur transportasi
-   perikanan
-   pertambangan
-   kesehatan
-   sumber energi
-   olah raga dan rekreasi, dan
-   pendidikan dan penelitian.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar