Selasa, 20 Maret 2012

SYAIR-SYAIR

Contoh Syair

Syair adalah salah satu jenis puisi lama. Ia berasal dari Persia (sekarang Iran) dan telah dibawa masuk ke Nusantara bersama-sama dengan kedatangan Islam. Kata syair berasal dari bahasa Arab syu’ur yang berarti perasaan. Kata syu’ur berkembang menjadi kata syi’ru yang berarti puisi dalam pengertian umum. Syair dalam kesusastraan Melayu merujuk pada pengertian puisi secara umum. Akan tetapi, dalam perkembangannya syair tersebut mengalami perubahan dan modifikasi sehingga menjadi khas Melayu, tidak lagi mengacu pada tradisi sastra syair di negeri Arab. Penyair yang berperan besar dalam membentuk syair khas Melayu adalah Hamzah Fansuri dengan karyanya, antara lain:
Syair Perahu, Syair Burung Pingai, Syair Dagang, dan Syair Sidang Fakir.
_
Menurut isinyasyair dapat dibagi menjadi lima golongan, sebagai berikut.


1. Syair Panji
Syair panji menceritakan tentang keadaan yang terjadi dalam istana dan keadaan orang-orang yang berada atau berasal dari dalam istana.
Contoh syair panji adalah Syair Ken Tambuhan yang menceritakan tentang seorang putri bernama Ken Tambuhan yang dijadikan persembahan kepada Sang Ratu Kauripan.


2. Syair Romantis
Syair romantis berisi tentang percintaan yang biasanya terdapat pada cerita pelipur lara, hikayat, maupun cerita rakyat. Contoh syair romantis yakni Syair Bidasari yang menceritakan tentang seorang putri raja yang telah dibuang ibunya. Setelah beberapa lama ia dicari Putra Bangsawan (saudaranya) untuk bertemu dengan ibunya. Pertemuan pun terjadi dan akhirnya Bidasari memaafkan ibunya, yang telah membuang dirinya.
Syair kiasan berisi tentang percintaan ikan, burung, bunga atau buahbuahan.
Percintaan tersebut merupakan kiasan atau sindiran terhadap peristiwa tertentu. Contoh syair kiasan adalah Syair Burung Pungguk yang isinya menceritakan tentang percintaan yang gagal akibat perbedaan pangkat, atau seperti perumpamaan “seperti pungguk merindukan bulan”.


4. Syair Sejarah
Syair sejarah adalah syair yang berdasarkan peristiwa sejarah.
Sebagian besar syair sejarah berisi tentang peperangan. Contoh syair sejarah adalah Syair Perang Mengkasar (dahulu bernama Syair Sipelman), berisi tentang perang antara orang-orang Makassar dengan Belanda.
Syair berbahasa Arab yang tercatat paling tua di Nusantara adalah catatan di batu nisan Sultan Malik al Saleh di Aceh,
bertarikh 1297 M.


5. Syair Agama
Syair agama merupakan syair terpenting. Syair agama dibagi menjadi empat yaitu: (a) syair sufi, (b) syair tentang ajaran Islam, (c) syair riwayatcerita nabi, dan (d) syair nasihat.
Perlu kita ketahui, setiap syair pasti mengandung pesan tertentu. Pesan tersebut dapat kita simpulkan setelah memahami isi sebuah syair.
Contoh syair agama : Syair Perahu, Syair Dagang (banyak yg bilang karangan Hamzah Fansuri, tapi para ahli membantahnya), Syair Kiamat, Bahr An-Nisa, Syair Takbir Mimpi, Syair Raksi
dari buku sekolah

Contoh Syair

Syair adalah puisi lama yang berasal dari Arab.
CIRI – CIRI SYAIR :
a. Setiap bait terdiri dari 4 baris
b. Setiap baris terdiri dari 8 – 12 suku kata
c. Bersajak a – a – a – a
d. Isi semua tidak ada sampiran
e. Berasal dari Arab

Contoh Syair:
Pada zaman dahulu kala (a)
Tersebutlah sebuah cerita (a)
Sebuah negeri yang aman sentosa (a)
Dipimpin sang raja nan bijaksana (a)
Negeri bernama Pasir Luhur (a)
Tanahnya luas lagi subur (a)
Rakyat teratur hidupnya makmur (a)
Rukun raharja tiada terukur (a)
Raja bernama Darmalaksana (a)
Tampan rupawan elok parasnya (a)
Adil dan jujur penuh wibawa (a)
Gagah perkasa tiada tandingnya (a)
 
Contoh Syair tentang Umar:
Di masa Jahiliyah maupun IslamSemua memuji kewibawaannya
Dibalik sikap kerasnya
Ada rahmat bagi semesta
Antara bidang dadanya
dan sikap keberaniannya
ada hati selembut hati ibu
yang menimang anaknya
Allah mensucikannya dari cacat
dan aib yang dituduhkan
Ia tercipta dari tanah Firdaus
Allah letakkan di hatinya
Sesuatu yang mensucikannya
Tiada kesombongan di hati
Atau kezhaliman mengikuti
Atau dengki menyelimuti
Dan sikap rakus yang memperdaya
[Dari qasidah panjang Sang Penyair Hafidz Ibrahim tentang Al Faruq Umar bin Al Khttab RA]

Ibnul Hajj menambahkan lagi sebagian penyair telah menceritakan keadaan zaman kita ini dalam syair mereka:
Telah pergi orang-orang yang dicontoh perbuatan mereka,
Orang-orang yang mencegah bagi segala perbuatan yang mungkar,
Tinggal aku bersama orang-orang yang dibelakangan
Yang saling memuji sesama mereka, agar tertutup kejelekan masing-masing,
Anak ku sebagian orang telah menyerupai binatang,
Sekalipun kau lihat ia berpostur manusia mendengar dan melihat,
Sangat hati-hati terhadap segala yang akan menimpa hartanya,
Tapi bila agamanya yang dapat musibah, ia tidak merasa,
Belajarlah kepada orang alim semoga engkau seperti dia,
Orang yang luas keilmuan dan pandangannya.
Sangat indah kata-kata sajak yang dituturkan oleh Hasan dalam kematian Rasulullah:
Hitam kelam pandangan ku
Hitam atas kepergian mu
Ku relakan kematian selain mu
Kecemasanku hanya atas kepergian mu
Ku isi anganku dengan “Bayangan mu”
Kau isi hati ku dengan “Sayang mu”
Kau isi sepi ku dengan “Canda mu”
Kau isi hidup ku dengan “Rindu mu”
Tapi kenapa kau tak isi HP ku dengan Pulsa mu

PUISI REMAJA



Kumpulan Puisi Remaja



Jueche

Rindu ito,,,
Sungguh menyakitkan,,
Rindu,,,
Membuat air mata tak henti mengiringi
Kerinduan,,,
Menyesakkan hati
Apalagi,, yang kita rindu jauh dimata
Atau bahkan,, tak dikit pun merasakannya,,
=============================

Rahmat

kasih,
dlam glap mlam ini q mmkirkanmu,
dlam rlung btin ini hnya krnduan yg mngisi klbu ku,
tk urung angin mlampun mhempaskan jwaku,
tnggelam dalam buaian airmta brtahtakn pilu,
q mnnangis mmkirkanmu,
mnangis akn krnduanku,
akankh q brthan dlam mnghadapi krinduan cntamu,
krna tak trhitung lgi air plung jiwa yg mngalir mnusuk k dlam mhligai cntaku,
q mrndukanmu ksihku,
q mrindukanmu.....
=======================

PENANTIAN
Fendy

kutemukan Cinta
darimu ketika hati sedang
sepi. . .dlm
kesendirian,hadir sebuah
harapn indah ketika km
mengisi hatiku dgn
cintamu, . . .semua rasa
tlah menyatu dlm
jiwaku. . .Mengukir mimpi-
mimpi indah tentang
kita. . .namun smua itu
hanyalah sebuah
penantian. . .penantian yg
selalu aku rindukan akan
kehadiranmu. . . I miss
u. . . .
===============

KERINDUAN
Fendy

Q menunggumu
disetiap Hembusan
Nafasku. . . Tiada Lelah
Rasa Ini. . . .Hanya
Mimpi&Bayang Semu. . . .
Yg Slalu Menyelimuti Rindu
DiHatiku. . . Ku Cobo Tuk
Menepis Sgala Rasa Gelisah
Yg Ada. . . Kasih Berilah Q
sbuah Kata Cinta
darimu. . .Tuk Mengobati
Rasa Rindu Ini. . . .
0h. . .Tuhan. . . Bukakanlah
Hatinya Bahwa Q Sangat
Merindukannya. . . . . .I
LOVE U. . . . . .4ever. . .
Rose. . .I MISS U. . .
===============

Anonim

di pagi yang penuh dengan embun...
ku berdiri menatap kearah jalan lurus yang sepi...
ingin rasanya ku berjalan ke sana...
untuk menemuimu...
namun ternyata tak ada dirimu di ujung jalan itu...
kemana gerangan dirimu pergi...
tak terasa kabut telah menghilanh..
dan aq tersadar bahwa kau telah seminggu yang lalu pergi..
hanya rasa rindu yang tersisa di hati...
namun aku pasti kan selalu menunggu kedatangan malaikat cintaku... yaitu dirimu...
sampai kau kembali aq kan menanti disini... meski hingga raga ini habis termakan waktu...

puisi ini buat Ririn yang pergi meninggalkan aku...

By : seseorang yang merindukanmu
==========================

Kau
Erika

kau datang saat q butuh
kau hadir saat q ingin di hibur

mengapa hanya kau yang ada dlm hati q dan mimpi ku
tapi mengapa saat ini q kau sakiti
dengan cara kau mendua
ap salahku padamu
q kira kaulah yang terbaik tapi ternyata kau yang menyakitiku......


kau dulu adalah pangeran untukku tp sekarang kau bukanlah pangeran tapi kau adalah ssorang yang sudah menyakitiku....
================

Ari Oktaf

rindu
bagai bola salju
menggelinding dan semakin besar
ku coba menahan lajunya
tak sanggup
dan ku tergilas
============

sepi malam
tanpamu
basah gerimis resah
dingin semilir angin

angan terbang
mencari
bening matamu indah
hangat tawamu
yang selau kuimpikan

dan semua bayangan dirimu
melayang
namun tak sanggup
hapuskan harap
hadirmu di sini

oh rembulan
pasti kau melihat dia
jauh di sana
sedang apa dirinya

wahai angin
sampaikan rasa rinduku
kutitip senyum
lekatkan di hatinya

bintang-bintang
kerlipkan sinar di langit
mungkin dia sedih
tolong hibur dirinya

mimpi-mimpi
yang menanti dia terlelap
bawalah aku
agar ku dapat hadir di mimpinya

Nah, itu dia puisi-puisi remaja yang berhasil masuk. Mana puisi kamu...?

ARTI SAHABAT

Apa arti Sahabat

Sahabat. Apa sih arti dari sebuah persahabatan?? Ada yang bilang sahabat itu adalah teman yang benar-benar dekat sampai tahu hal-hal kecil tentang kita. Ada juga yang bilang sahabat itu kalau kemana-mana selalu bareng. Tetapi salah satu sahabat saya bilang, sahabat itu adalah teman dalam suka dan duka, tapi tahu batas dimana suatu saat ketika teman dapat masalah, kita harus membiarkan dia mengatasi masalahnya sendiri agar teman tersebut tumbuh lebih matang dan mandiri.

Terkadang saya dengan enteng menyebut, dia itu sahabat saya. Tapi ketika ditanya ini itu tentang sahabat saya yang berhubungan dengan keluarga, pendidikan dan lain-lain, saya bingung jawabnya. Dari situ saya mikir, apa saya ini sahabat yang baik? Apa saya pantas disebut sahabat? Karena saya menganggap sahabat adalah orang yang bisa melihat kita dari hati ke hati, bukan karena tampang, materi, latar belakang, pendidikan dan lain-lain. Karena itu saya memang jarang menanyakan hal-hal yang berbau privacy ke sahabat-sahabat saya. Saya lebih sebagai pemberi masukan dan penerima keluh kesah sahabat-sahabat saya. Bukannya saya orang yang nggak peduli dan nggak mau tau, tapi menurut saya persahabatan bukan dinilai dari sedalam apa kita tau tetek bengek orang tersebut, melainkan sedalam apa kita memahami orang tersebut. Saya sudah ngerasain pahitnya persahabatan ketika saya bilang dia sahabat saya, ternyata dia hanya memanfaatkan apa yang saya punya dan lain-lain. Ketika saya sedang jatuh, dia malah meninggalkan karena merasa ga ada yang bisa diberikan oleh saya.
Cuma segitu arti persahabatan ??
Suatu hari saya menyatakan A adalah sahabat saya. Ketika A ditanyakan, siapa sahabat kamu, A menjawab B, C, D, namun tidak menyebutkan nama saya. Dari sini saya mencoba memikir ulang. Apakah saya bukan termasuk sahabatnya? Apa saya bukan sahabat yang baik? Hal ini sering terbesit dalam pikiran saya Teman saya banyak. Saya pergi dengan teman-teman yang berbeda. Namun apakah mereka adalah sahabat saya? Karena terkadang teman untuk hang out berbeda dengan sahabat.
Ada seorang sahabat saya mengirim sms pernyataan, “Saya nggak berharap untuk jadi orang yang terpenting dalam hidup kamu, itu permintaan yang terlalu besar. Saya cuma berharap suatu hari nanti kalo dengar nama saya, kamu bakal tersenyum dan bilang, dia sahabat saya.” Damn! Itu benar-benar merasuk ke hati saya. Itulah kata-kata yang saya cari. Saya tidak butuh pernyataan apa-apa. Tapi ketika ada orang menyebutkan nama saya, ia akan bilang “Chika adalah sahabat saya”. Saya nggak perlu menyebutkan siapa-siapa aja sahabat saya, because you know who you are. Buat saya, sahabat adalah orang yang menganggap saya sebagai sahabat. Kita tidak perlu nyebutin sahabat saya adalah A, B, C, D, E. Karena 1 nama saja terlupakan, orang itu pasti akan sedih. Begitupun sebaliknya. Kalo sahabat kamu menyebutkan nama-nama sahabatnya namun lupa untuk menyebutkan nama kamu, kamu pasti sedih. Karena itu saya cuma bisa dibilang orang-orang yang merupakan sahabat saya adalah orang-orang yang menganggap saya sebagai sahabat.
Berikut adalah kutipan pernyataan dari seorang sahabat:
Seorang teman tetap memberi ruang gerak pribadi, privacy sebagai seorang manusia. Dan kita akan berasa deket dengan dia walaupun ga ketemu dan ga kontak dalam waktu yang lama. Karena pertemanan itu pada dasarnya dari ikatan hati. Ga bakal ilang walaupun dimensi jarak memisahakan kita. Kita harus mengkui bagaimanapun juga kita ga bisa menghilangkan dia dari hati kita. Dan tanpa teman, kita ga akan seperti sekarang ini.
Chika says:
“Manusia selalu hidup berkelompok. Tiada manusia yang dapat hidup dalam kesendirian. Apabila ada, maka manusia tersebut benar-benar mahluk yang malang dan hidupnya tentu tidak berwarna.”